Truk Mistrius Ditemukan di Persawahan Pacet, Audio Raib hingga Nopol Palsu

Polisi memeriksa truk misterius yang diparkir dei tengah sawah, Pacet (Foto / Metro TV) Polisi memeriksa truk misterius yang diparkir dei tengah sawah, Pacet (Foto / Metro TV)
MOJOKERTO : Sebuah truk Mitsubishi ditemukan terparkir tanpa awak di jalan persawahan Dusun Pamotan, Desa Warugunung, Kecamatan Pacet, Kabupaten Mojokerto, Senin 14 Maret 2022. Namun saat dicek petugas, truk yang terkunci tersebut ditemukan dalam kondisi audio hilang. Tak hanya itu, nopol truk juga palsu.

Kasubbag Humas Polres Mojokerto, Iptu Tri Handayani mengatakan, jika anggota Bhabinkamtibmas Desa Warugunung mendapat laporan adanya penemuan sebuah truk Mitsubishi nopol S 8724 UN terparkir mencurigakan sejak, Minggu 12 Maret 2022.

Anggota Bhabinkamtibmas Desa Warugunung yang mendapat informasi dari Kepala Desa (Kades) Warugunung tersebut langsung melakukan pengecakan di lokasi penemuan truk. "Truk tersebut bukan milik warga Desa Warugunung maupun warga sekitar Desa Warugunung, namun diparkir di jalan sawah Warugunung," terangnya, Selasa 15 Maret 2022.

Baca juga : Dicegat di Tengah Sawah, Sopir Ertiga di Jember Tewas Dibacok

Petugas kemudian mencari tukang kunci untuk membuka pintu truk tersebut dan membawa ke kantor Polsek Pacet. Namun tak lama, ada warga yang datang menyampaikan jika ada orang Kudus Jawa Tengah yang mengakui kehilangan truk dengan nopol yang sama.

Akan tetapi, Kapolsek Pacet AKP Amat mengatakan hasil pemeriksaan petugas diketahui bahwa nopol yang terpasang ternyata palsu. "Pelat nomor yang terpasang palsu," tandasnya.


(ADI)

Berita Terkait