KRI Diponegoro 365 Ikuti Ajang International Fleet Review di Jepang

KRI Diponegoro-365  mengikuti ajang International Fleet Review (IFR) 2022 di Yokosuka dan Teluk Sagami Jepang/metrotv/itong KRI Diponegoro-365 mengikuti ajang International Fleet Review (IFR) 2022 di Yokosuka dan Teluk Sagami Jepang/metrotv/itong


SURABAYA: TNI Angkatan Laut mengirimkan KRI Diponegoro -365  untuk mengikuti ajang International Fleet Review (IFR) 2022 di Yokosuka dan Teluk Sagami Jepang, pada 1-8 November 2022 mendatang.

Inspektur Koarmada II Laksamana Pertama TNI, Eriyawan mengatakan, International Fleet Review adalah kegiatan berskala internasional yang dilaksanakan oleh suatu negara dan merupakan momen pertemuan angkatan laut seluruh dunia.

Kegiatan ini digelar dalam rangka memperingati 70 tahun Japan Maritime Self Defense Force (JMSDF). Rencananya event tersebut akan melibatkan 40 kapal perang yang terdiri dari 19 kapal JMSDF dan 21 kapal dari negara peserta.

"Dalam event kali ini KRI Diponegoro-365 akan melaksanakan latihan selama 45 hari mulai  14 Oktober hingga 28 November 2022, " ujarnya.

BACA: 5 Prajurit TNI Diperiksa Terkait Kekerasan dalam Tragedi Kanjuruhan

Dengan membawa 108 Anak Buah Kapal dan 12 tim pendukung dari Kopaska, Penyelam, Intel  dan Kesehatan, kegiatan IFR akan dilanjutkan dengan Multilateral Exercise diantaranya Search and Rescue Exercise (SAREX) dan Photo Exercise (PHOTOEX).

"Selain sebagai ajang pertemuan dan pertukaran informasi antara angkatan laut negara-negara di dunia, kegiatan ini juga merupakan salah satu bentuk kegiatan yang dilaksanakan oleh TNI AL dalam mengemban tugas diplomasi, " bebernya.

Diharapkan, dengan kegiatan ini hubungan kerja sama negara peserta IFR 2022 terjalin erat sehingga dapat mewujudkan stabilitas keamanan di Kawasan Asia.

"Serta sebagai sarana dalam menunjukan kehadiran TNI AL pada kegiatan yang bertaraf internasional, " ucapnya.


(TOM)

Berita Terkait