Geram!, Warga Ngampel Kediri Lempari Batu Penambang Pasir Sungai Brantas

Warga geram melempari penambang pasir sungai Brantas dengan batu (Foto / Metro TV) Warga geram melempari penambang pasir sungai Brantas dengan batu (Foto / Metro TV)

KEDIRI : Belasan warga mengusir sejumlah perahu penambang pasir di Kelurahan Ngampel, Kecamatan Mojoroto, Kota Kediri. Pengusiran dilakukan karena aktivitas pengerukan pasir dari dasar Sungai Brantas dinilai merusak lingkungan dan menggerus tanah di bantaran. Warga yang kesal melempari perahu penambang pasir menggunakan batu dan kayu.

"Sudah sering diingatkan sama warga, hari ini diusir besoknya kembali," kata Ketua RT setempat, Kukuh, Minggu 25 September 2022.

Dia menyebut, dalam sehari delapan unit perahu bisa mengeruk pasir masing-masing sebanyak empat kali. Sehingga dikhawatirkan akan merusak lingkungan. Dia mengatakan tak sedikit lahan warga di bantaran sungai yang tergerus akibat aktivitas tambang tersebut.

"Sungai tergerus dengan adanya pencarian pasir. Sekitar 7-8 perahu yang mencari pasir di Sungai Brantas ini. Diusir supaya tanah di bantaran tidak terkikis," ucap Kukuh.

Baca juga : Spesialis Jambret Kalung Emak-Emak di Probolinggo Diringkus, Begini Modusnya

Atas aksi penambangan tersebut, warga menyita besi pancang yang biasa digunakan para penambang untuk menambatkan perahu saat mengeruk pasir dari dasar sungai. "Disita sementara hari ini besi pancang untuk menambatkan perahu. Penambangan tiap hari, sudah lama juga," tuturnya.

 


(ADI)

Berita Terkait