Kontak Erat dengan Bupati, Dua Pejabat Eselon 2 Ponorogo Jalani Isolasi

Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko menjalani isolasi mandiri usai dinyatakan positif covid-19 bersama istri (Foto / Metro TV) Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko menjalani isolasi mandiri usai dinyatakan positif covid-19 bersama istri (Foto / Metro TV)

PONOROGO : Satgas penanggulangan Covid-19 Ponorogo terus melakukan tracing terhadap kontak erat dari bupati Sugiri Sancoko yang dinyatakan positif covid-19 pada Senin 21 Juni 2021. Selain putra-putri bupati dan para ajudan, tracing juga dilakukan ke pejabat yang beberapa hari terakhir bertemu dengan orang nomor satu di bumi reyog tersebut.

“Ada dua pejabat eselon 2 Pemkab Ponorogo yang menjadi kontak erat Bapak Bupati,” kata Sekda Agus Pramono, Selasa 22 Juni 2021.

Saat ini, kedua pejabat itu melakukan isolasi mandiri di rumah, sambil menunggu hasil tes swab keluar. Agus menyebut jika dua pejabat itu adalah Kepala Bapeda Litbang Sumarno dan staf ahli bupati Bambang Suhendro. Keduanya mengaku melakukan kontak erat sebelum Bupati Sugiri Sancoko dinyatakan terpapar virus yang berasal dari Kota Wuhan Tiongkok itu.

“Keduanya saat ini menjalani isolasi mandiri, karena hasil swab PCR-nya belum keluar,” katanya.

BACA JUGA : Bupati Ponorogo dan Istri Positif Covid-19

Agus yang juga menjabat sebagai Plt. Kadiskes Ponorogo itu mengungkapkan sampai saat ini dirinya melakukan koordinasi dengan Bupati lewat telepon. Sebab, bupati sedang menjalankan isoman di rumah, karena yang bersangkutan tidak bergejala dan tidak mengeluhkan apapun.

“Pekerjaan bisa melakukan virtual, telepon atau video call,” ungkap mantan pejabat Pemkab Madiun itu.

Terkait perkembangan kasus covid-19 di Ponorogo yang terus bertambah, Agus menyebut bahwa pada hari Rabu (23/6) besok, satgas penanganan Covid-19 Ponorogo akan melakukan rapat dengan pihak-pihak terkait. Mulai dari Dandim 0802 Ponorogo, Kapolres Ponorogo dan semua direktur rumah sakit rujukan covid-19. Rapat dilakukan untuk mengambil kebijakan atas penambahan kasus positif akhir-akhir ini di Ponorogo.

“Terkait rapat yang rencananya dilakukan besok itu, kami sudah izin kepada Bapak Bupati. Rapat akan dilakukan di makodim 0802 Ponorogo,” pungkasnya.


(ADI)

Berita Terkait