Antar Bubur, Pemuda Pasuruan Tewas Terlindas Truk

Muhammad Tajudin, warga Pasuruan meninggal  dalam kecelakaan di jalur Pantura Probolinggo. (metrotv) Muhammad Tajudin, warga Pasuruan meninggal dalam kecelakaan di jalur Pantura Probolinggo. (metrotv)

PROBOLINGGO: Kecelakaan maut kembali terjadi di jalur pantura Kabupaten Probolinggo, tepatnya Desa Pesisir, Kecamatan Sumberasi, Minggu 24 Oktober 2021. Seorang pemuda tewas terlindas truk dan satu luka parah!

Dari informasi yang dihimpun, kecelakaan ini bermula saat korban yang diketahui bernama Muhammad Tajudin, 24 tahun, warga Kelurahan Kepel, Kecamatan Bugul Kidul, Kota Pasuruan berboncengan dengan Muhammad Zein Semith 19 tahun, warga Kelurahan Petahunan, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan hendak mengantar bubur ke Probolinggo.

Sebelum di tkp, korban yang mengendarai motor honda Supra X 125, Nopol N 3772 TDL berjalan di belakang truk box. Sesampainya di TKP, truk box yang berada di depan korban menyalip becak.  Diduga korban yang kurang konsentrasi motor yang dikendarainya menabrak becak di depannya.

BACA: Trio Bandit Bandara Juanda Diringkus, Kuras ATM Korban Rp 107 Juta

Akibat kejadian itu, muhammad tajudin jatuh ke kanan, sedangkan muhammad zein jatuh ke kiri. Nahas, saat muhammad Tajudin jatuh dari arah belakang muncul truk gandeng Nopol P 8823 WF yang dikendarai Teguh, 40 tahun, warga Glenmor, Banyuwangi langsung melindas tubuh korban.

Tubuh korban sempat terseret hingga 30 meter,  sebelum akhirnya truk tersebut berhenti. Warga yang mengetahui kejadian tersebut langsung mengevakuasi korban luka Nuhammad Zein dan tukang becak bernama Sipu, 63 tahun, warga desa Ambulu, Kecamatan Sumberasih ke RSUD dr. Moh Daleh.

"Sebelum terlindas roda truk, korban mengalami kecelakaan dengan kendaraan lain dan korban terjatuh saat truk saya melintas, " ujar Teguh, sopir truk.

Sementara, korban meninggal baru dievakuasi setelah petugas dari unit Satlantas Polres Probolinggo Kota tiba dan melakukan olah TKP.  Selanjutnya, agar tak membuat kemacetan kedua kendaraan yang terlibat kecelakaan langsung di evakuasi.


(TOM)

Berita Terkait