5 Tanaman Pembawa Keberuntungan di Tahun Kerbau Logam, Ini Kata Fengshui

 Yudhi Darma Santosa memperlihatkan salah satu tanaman pembawa keberuntungan. (metrotv) Yudhi Darma Santosa memperlihatkan salah satu tanaman pembawa keberuntungan. (metrotv)

PASURUAN: Keterbatasan aktifitas akibat pandemi covid-19 membuat banyak orang memilih merawat  tanaman hias untuk mengusir kebosanan selama berada dalam rumah.  

Namun bukan hanya sebagai pengisi waktu saja, sejumlah tanaman hias ternyata juga dipercata membawa hoki atau keberuntungan bagi pemiliknya.  

Boleh percaya, boleh tidak. Melalui kajian ilmu fengshui, beberapa tanaman hias bisa mendatangkan keberuntungan di tahun Kerbau Logam ini. Berikut ulasan ahili fengshui dari Kota Pasuruan, Yudhi Darma Santosa yang juga menjabat Kasie Keagamaan Kelenteng Tjow Tik Kiong,  

1. Pohon Bodhi

Pohon Bodhi yang rindang bisa ditanam di pekerangan rumah. Boldhi memiliki banyak mitos sebagai pohon suci. Diyakini, bisa mengayomi bagi kehidupan pemiliknya.  

2. Palem

Tanaman hias palem juga disebut-sebut bisa membawa keberuntungan. Selain ukurannya yang memungkinkan.  Tanaman hias palem dapat berfungsi membantu membersihkan udara. Pohon Palem memliki filisofi simbol kantong rejeki dapat mendatangkan panjang umur dan tolak balak.

3. Tebu
Pohon tebu memiliki filosofi bahwa hidup harus selalu maju dan meningkat dari sebelumnya.

4.  Sri Rejeki
Dikenali dengan nama asing aglaonema, yang berasal dari bahasa Yunani,– aglaos (sinar) dan nema (benang), Sri Rejeki dipercaya memberi energi dan keuntungan. Tanda jelasnya membawa rezeki bisa dilihat dari goresan, totol-totol, atau warna kuat lain yang muncul di daunnya.

5. Bunga Matahari
Warna kuning bunga matahari tidak hanya membuat rumah menjadi berwarna. Namun kehadiran bunga ini dipercaya dapat mendatangkan aura positif bagi kehidupan manusia.

Selain lima tanaman ini, ada beberapa lagi yang juga dipercaya mendatangkan keberuntungan. Seperti bambu air, teratai, tanaman dolar dan pohon delima.

 


(TOM)

Berita Terkait