Kota Malang Tingkatkan Kunjungan Wisatawan dengan Gaungkan Sport Toursim

Penjabat (Pj) Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat (mengangkat bendera), memberangkatkan peserta dalam kegiatan bersepeda Rolling Into 110 Years: Join Malang's Bike Festivity di Kota Malang, Jawa Timur pada Rabu (1/5/2024). (ANTARA/HO-Prokopim Setda Kota Malan Penjabat (Pj) Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat (mengangkat bendera), memberangkatkan peserta dalam kegiatan bersepeda Rolling Into 110 Years: Join Malang's Bike Festivity di Kota Malang, Jawa Timur pada Rabu (1/5/2024). (ANTARA/HO-Prokopim Setda Kota Malan

Malang: Pemerintah Kota Malang, Jawa Timur mengadakan kegiatan sport tourism atau wisata olahraga bersepeda bertajuk Rolling Into 110 Years: Join Malang’s Bike Festivity. Acara itu akan dilaksanakan pada Rabu, 1 Mei 2024.

Penjabat (Pj) Wali Kota Malang, Wahyu Hidayat, mengatakan bahwa Kota Malang memiliki potensi besar dalam pengembangan pariwisata melalui ajang sport tourism yang diikuti oleh masyarakat dari dalam maupun luar kota. Acara ini pun diharapkan mampu mendongkrak sektor pariwisata.

"Bersyukur sekali event ini tidak hanya diikuti pesepeda dari Kota Malang atau Jawa Timur. Tapi juga ada yang berasal dari Bali dan Kalimantan. Dengan mereka datang ke sini akan bisa mengenal Kota Malang, baik dari wisata dan lainnya," tutur Wahyu dikutip dari Antara, Rabu, 1 Mei 2024.

Ajang bersepeda yang diadakan dalam rangka HUT Kota Malang itu, kata Wahyu, diikuti oleh sebanyak 493 peserta. Ia pun berharap komitmen kota ini dalam mengembangkan sport tourism dapat berdampak juga pada sektor ekonomi seperti adanya peningkatan kunjungan hotel serta destinasi kuliner dan wisata Kota Malang.

"Mudah-mudahan nanti lebih banyak event yang mendukung sport tourism, tidak hanya bersepeda," ucapnya.

Dengan kondisi tersebut, lebih banyak wisata olahraga yang dapat dinikmati oleh masyarakat yang berada ataupun mengunjungi Kota Malang. Oleh karenanya, kota ini diharapkan dapat lebih dikenal dan lebih banyak dikunjungi lagi di masa depan.

"Para peserta bisa mengunjungi Kota Malang lagi, menikmati kuliner dan aneka wisata yang ada. Dengan demikian jumlah kunjungan kita meningkat, perputaran ekonomi juga meningkat," lanjutnya.

Wahyu menambahkan, ajang bersepeda ini juga diharapkan dapat memotivasi masyarakat Kota Malang untuk lebih giat berolahraga. Ini dikatakannya dapat mewujudkan sumber daya manusia (SDM) yang berkualitas dengan fisik yang kuat.

"Bukan hanya untuk merayakan sejarah panjang Kota Malang dengan berbagai capaian pembangunannya, tetapi menjadi komitmen kita untuk menjaga lingkungan dan kesehatan," tutur dia.

Data Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata Kota Malang, tahun 2024 ditargetkan ada sebanyak 3,35 juta wisatawan yang mengunjungi Kota Malang. Target angka ini meningkat 10% dari tahun lalu yang mencapai 3,05 juta orang.
 
Data tahun 2023 menampilkan dari total 3,05 juta kunjungan wisata ke Kota Malang, terbagi dari 3 juta orang yang adalah wisatawan nusantara, dan 48.358 lainnya adalah wisatawan mancanegara.


(SUR)

Berita Terkait