Pelajar Serang Rombongan Ansor Jalani Ujian di Mapolres Trenggalek

Siswa SMK harus mengikuti ujian sekolah di Kantor Polres Trenggalek, Jawa Timur/metortv Siswa SMK harus mengikuti ujian sekolah di Kantor Polres Trenggalek, Jawa Timur/metortv

TRENGGALEK: Empat siswa SMK terpaksa harus mengikuti ujian di Kantor Polres Trenggalek, Jawa Timur, karena sedang menjalani penahanan akibat terjerat kasus hukum . Proses ujian diawasi dengan ketat oleh guru dan petugas kepolisian.  

Keempat pelajar ini adalah AP, MF, DS dan MS. Seluruhnya merupakan siswa kelas 12 dari tiga SMK yang berbeda di Trenggalek. Salah seorang pelajar telah menyelesaikan ujian di Mapolres Trenggalek, pada Kamis kemarin, 16 Maret 2023.   

"Tinggal tiga siswa yang harus menuntaskan ujian satuan pendidikan hingga Senin depan, " ujar Kasat Tahti Polres Trenggalek, Iptu Singgih Susilo.

BACA: Kejamnya Ibu di Sidoarjo, Anak Kandung Disetrika dan Dipukul Gagang Sapu

Dijelaskan Iptu Singgi,  para pelajar ini terpaksa harus mengikuti ujian di kantor polisi karena terjerat kasus hukum yang sama, yatiu  penyerangan rombongan GP Ansor Tulungagung.  

"Proses ujian di gelar di ruang konsultasi Polres Trenggalek dengan pengawasan dari petugas kepolisian dan pihak sekolah, " ucapnya.

Polisi memberikan kesempatan para pelajar untuk mengikuti ujian  setelah mendapatkan permohonan dari masing-masing sekolah. Ujian ini merupakan tahap akhir menjelang kelulusan.

Setelah mengikuti ujian, seluruh pelajar ini akan kembali dimasukkan dalam sel tahanan. Ujian satuan pendidikan ini  digelar selama 1 minggu , mulai 13 Maret hingga 20 Maret mendatang.

 


(TOM)

Berita Terkait