Promotor: Konser Dream Theater Bagian Dari Wisata Musik

Founder Rajawali Indonesia Anas Syahrul Alimi (kanan) memberikan keterangan kepada wartawan di Solo, Selasa (9/8/2022). ANTARA/Aris Wasita Founder Rajawali Indonesia Anas Syahrul Alimi (kanan) memberikan keterangan kepada wartawan di Solo, Selasa (9/8/2022). ANTARA/Aris Wasita

Clicks: Promotor pertunjukan musik Rajawali Indonesia menyatakan konser Dream Theater kali ini merupakan bagian dari music tourism atau wisata musik di Kota Solo. Event internasional ini dianggap jadi momentum untuk mendukung pertumbuhan ekonomi dan pariwisata.

Founder Rajawali Indonesia, Anas Syahrul Alimi, mengatakan bukan pekerjaan mudah meminta kelompok musik asal Amerika Serikat itu untuk memindahkan lokasi konser dari Jakarta ke Solo.

"Indonesia kan tidak hanya Jakarta, ada Solo, Yogyakarta, Surabaya, dan lain-lain. Extra effort meminta Dream Theater ke Solo. Namun saya sangat peduli dengan music tourism," kata Anas, dikutip dari Antara, Rabu, 10 Agustus 2022.

Melihat perkembangan infrastruktur di Kota Solo, dia menilai harus ada gelaran internasional yang dihelat untuk mendukung perkembangan kota. Tinggal bagaimana meyakinkan pihak luar bersedia datang ke Solo.

"Solo sudah didukung oleh infrastruktur yang mumpuni, punya hotel bintang lima, jalan tol. Mereka akhirnya bersedia datang ke Solo, kami meyakinkan mereka, termasuk menginfokan berapa lama perjalanan dari Jakarta, makanan khasnya apa, hotel sesuai standar mereka atau tidak," kata dia.

Anas belum dapat menyampaikan jumlah lagu yang akan dibawakan. Dia hanya bisa memastikan pertunjukan akan berlangsung selama dua jam dengan jeda istirahat 30 menit.

"Perform 20.00 WIB tepat mulai. Satu jam kemudian istirahat 30 menit, terus main lagi satu jam," katanya.


(SUR)

Berita Terkait