Serunya Festival Kupatan Tanjung Kodok Lamongan, 1000 Sayur Lodeh Gratis!

Warga berebut Gunungan Kupat/metrotv Warga berebut Gunungan Kupat/metrotv

LAMONGAN: Ribuan warga mendatangi Festival Kupatan Tanjung Kodok Lamongan 2023 yang diselenggarakan Pemkab Lamongan,  Sabtu 29 April 2023. Acara ini juga diramaikan Pawai Budaya Gunungan Ketupat. 

Pawai dimulai dari Terminal ASDP Paciran-Maharani Zoo dan Goa, Jalan Raya Deandleas, Tanjung Kodok Beach Resort (TKBR) dan finish di Parkir Timur Wisata Bahari Lamongan (WBL).

“Festival Kupatan Tanjung Kodok Lamongan digelar sebagai hari silaturahmi saling maaf memaafkan setelah melaksanakan ibadah puasa Ramadan dan lebaran, “ kata Bupati Lamongan, Yuhronur Efendi.

Ditambahkan Yurohnur,  Festival Kupatan Tanjung Kodok ini juga menjadi potensi kesenian budaya dalam kolaborasi dalam peningkatan bidang pariwisata. Kirab budaya diiringi jaran jinggo, tongklek dan jidor serta gunungan ketupat.

BACA: Nyalakan Kompor, Nenek di Bondowoso Tewas Terbakar

"Selain juga ada lomba drama kolosal dalam rangka melestarikan budaya masyarakat Lamongan, “ tuturnya.

Sementara itu Kepala Dinas Pariwisata dan Kebudayaan, Rubika mengatakan, dalam festival ini digelar Lomba Gunungan Kupat yang diikuti 17 peserta.  Kontingen dari Desa Sumur Gayam terpilih menjadi juara  karena keunikan pada gunungan yang dibuat.

"Di dalamnya terdapat ragam bentuk ketupat mulai dari ketupat ikan, ketupan jumbo, ketupat tas, ketupat cumi, dan lainnya. Banyak aneka bentuk ketupat yang menarik dan unik dengan pembaharuan, “ ujar Rubika.

Wisatawan yang hadir juga disuguhkan 1000 porsi sayur lodeh gratis  dengan sambel karuk khas Lamongan yang dimasak langsung oleh Indonesian Chef Association (ICA).

 


(TOM)

Berita Terkait