Percepat Vaksinasi, Banyuwangi Gandeng 11 Rumah Sakit Swasta

Pemkab Banyuwangi melibatkan 11 rumah sakit swasta untuk mempercepat program vaksinasi covid-19. (metrotv) Pemkab Banyuwangi melibatkan 11 rumah sakit swasta untuk mempercepat program vaksinasi covid-19. (metrotv)

BANYUWANGI. Dinas Kesehatan (Dinkes) Banyuwangi, Jawa Timur mengandeng 11 rumah sakit swasta untuk mempercepat pelaksanaan vaksinasi covid-19 tahap pertama. 

Sebelumnya, Dinkes Banyuwangi sudah menyiapkan 45 Puskesmas, dua Rumah Sakit Daerah (RSD) dan klinik kesehatan, milik Polres dan KKP sebagai tempat vaksinasi.   

Kepala Dinas Kesehatan Banyuwangi, dr. Widji Lestariono mengatakan penambahan tempat dilakukan untuk percepatan proses pelaksanaan vaksinasi seperti arahan dari Menteri Kesehatan, Budi Gunadi.

"Sebelas rumah sakit swasta yang ada di Banyuwangi itu selain tempat untuk vaksinasi tersedia, tenaga vaksinator juga telah siap, " ujar dr Widji, Kamis 28 Januari 2021.  

Untuk pelaksanaan tahap pertama vaksinasi, jajaran Muspida Banyuwangi. Mulai dari Bupati, Ketua DPRD Wakapolresta, Dandim Danlanal Banyuwangi serta tokoh agama sudah  melakukan vaksinasi di Pendopo Kabupaten. 

"Sebanyak 5.400 vaksin tahap pertama telah tiba di Banyuwangi.Tahap pertama ini kita prioritaskan untuk tenaga kesehatan," ujarnya. 


(TOM)

Berita Terkait