Kunjungi Dua Studio Animasi Malang, Wagub Emil : Episentrum Talenta Digital dan Kreatif

Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mengunjungi dua studio animasi yakni Studio Animasi Hompimpa dan Roleplay Studio Animasi Malang (Foto / Clicks.id) Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak mengunjungi dua studio animasi yakni Studio Animasi Hompimpa dan Roleplay Studio Animasi Malang (Foto / Clicks.id)

MALANG : Wakil Gubernur Jawa Timur Emil Elestianto Dardak meninjau dua studio animasi karya anak negeri yang mendunia di Kawasan Ekonomi Kreatif (KEK) Singhasari, Kabupaten Malang, Kamis 25 Februari 2021. Dua studio animasi tersebut yakni Studio Animasi Hompimpa di kawasan Kaliurang dan Roleplay Studio Animasi di kawasan Lowokwaru Malang.

“Saya terkesan sekali dengan apa yang sudah mereka lakukan. Kunjungan ke dua studio animasi ini, karena mereka sudah memiliki client internasional. Ini akan mejadi jangkar dari pengembangan pusat film dan animasi di KEK Singhasari,” ujarnya.

Dalam kunjungannya itu, mantan Bupati Trenggalek ini berdiskusi bersama komunitas animasi dan game developer serta melihat potensi animasi yang bisa dikembangkan dua studio itu.

"Konten animasi ini menjadi investasi pertama yang masuk ke KEK Singhasari, maka animasi tersebut akan disinergikan dengan pengembangan pusat vokasi digital dan kreatif yang dikembangkan Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa," terangnya.  

Hal ini sejalan dengan Kabupaten Malang yang memiliki gudang pencetak animator. Ini ditunjang dengan keberadaan SMKN 4 Kota Malang yang memiliki predikat sekolah dengan pendidikan konten animasi terbaik secara nasional. Tak heran, jika alumnus dari sekolah yang menjadi langganan juara animasi tingkat Internasional tersebut, juga banyak memproduksi dan diterima diberbagai daerah seperti Jakarta, Batam dan bahkan Malaysia.

“Malang ini adalah episentrum talenta digital dan kreatif. SMKN 4 Malang justru mengirimkan talentanya ke Batam dan mereka mendambakan bisa disini. Dengan adanya KEK, kita membangun rumah sendiri bagi talenta kita,” jelasnya.

Dalam diskusi yang dilakukan Wagub Emil dengan para kreator animasi di Malang, juga membahas gagasan sebuah area magang bagi kreator animasi yang terintegrasi dengan industri. Dimana hal tersebut rencananya akan diwujudkan dalam sebuah komunitas yang mencakup ribuan orang. Termasuk didalamnya dikembangkan sebuah co living space, atau hunian bersama yang mampu menekan biaya sewa dan layanan yang mahal.

Sehingga orang dari berbagai daerah dapat menetap dalam jangka waktu seminggu bahkan sebulan, untuk mendapat jejaring komunitas. Wagub Emil menambahkan, hal tersebut merupakan ekosistem yang akan dibangun untuk menumbuhkan ekonomi kreatif, berbasis animasi dan film melalui KEK Singhasari.

"Dengan adanya KEK ini, harapannya industri animasi yang terpecah-pecah di Kota Malang dapat terakomodir, sekaligus menjadi kesatuan cluster. Sehingga, kawasan ini menjadi kawasan animasi yang terintegrasi untuk konten creator," pungkas Emil.

Sementara itu, Direktur KEK Singhasari David Santoso mengatakan Hompimpa Studio Animasi dan Roleplay Studio Animasi menjadi salah satu tenant yang tergabung dalam KEK, di bidang konten.

Hal ini menjadi suatu kebanggaan, karena kedua studio animasi tersebut memiliki karya yang telah mendunia di puluhan negara seperti China, Korea, Malaysia dan beberapa negara lainnya.

Dengan terintegrasi bersama dengan KEK, diharapkan kedua studio produksi anak negeri ini dapat lebih mengembangkan kreatifitas. Sehingga, pengembangannya lebih terakomodir, dan mendapatkan hasil yang lebih maksimal untuk industri kreatif di Jatim secara internasional.

“Sebelumnya teman-teman ini sudah kami bawa ke Dirjen Bea Cukai untuk memanfaatkan proses bea masuk. Selain itu juga sudah ke Direktur Jenderal Pajak, untuk diberikan pendampingan mengenai proses menikmati fasilitas perpajakan, dari tax insentif dan lain sebagainya,” imbuh David.

Selain itu, KEK juga telah melakukan koordinasi bersama dengan Dinas Pendidikan Malang dan Kementerian Pendidikan melalui Memorandum of Understanding (MOU). Usaha tersebut untuk membuat suatu sarana pendidikan unggul yang mengkhususkan kegiatan digital.

Ditambah, KEK juga telah melakukan hilirisasi untuk memasarkan produk konten creator di beberapa stasiun TV dan media lain. Termasuk juga untuk mengakomodir karya para kreator baik secara nasional dan internasional.

“Rencananya semester satu ini akan tayang perdana di stasiun TV China, animasi karya anak negeri milik Indonesia, dan kita akan mengembangkan lebih lanjut. Hal ini juga berdampak dengan kaitan kebutuhan industri kecil yang akan otomatis juga menyediakan mainan, merchandise seperti tas, kaos dan ini merupakan pemanfaatan proses KEK secara baik,” jelas David.

Hal ini sesuai dengan tujuan KEK Singhasari yang ingin mewujudkan pengembangan teknologi berbasis digital. Yakni mencakup computing, content dan commerce. Dimana salah satu bagiannya ialah animasi, film dan desain komunikasi visual yang akan terus dikembangkan agar menjadi industri di KEK Singhasari Malang.


(ADI)

Berita Terkait