Ngeri, Ular Sanca 6 Meter Sembunyi di Almari Rumah Warga Pasuruan

Petugas berhasil mengevakuasi ular sanca yang masuk di rumah warga Pasuruan (Foto / Metro TV) Petugas berhasil mengevakuasi ular sanca yang masuk di rumah warga Pasuruan (Foto / Metro TV)

PASURUAN : Ketenangan istirahat malam warga Jl Teuku Umar, Kelurahan Sebani, Kecamatan Gadingrejo, Kota Pasuruan berujung gaduh, Minggu 22 Januari 2023. Penyebabnya ular piton berukuran enam meter masuk ke dalam rumah Yani, warga setempat.

Yani mengatakan mengatakan jika dini hari itu keluarganya masih beristirahat. Namun saat ia terbangun hendak keluar kamar, ia dikagetkan dengan kemuculan seokor ular sanca di dalam rumahnya. Yani langsung membangunkan keluarganya dan meminta tolong ke warga sekitar. Warga pun kemudian melaporkan kemunculan ular sanca itu ke BPBD Kota Pasuruan.

"Berdasarkan laporan, ular itu menyelinap masuk lewat pintu belakang rumah," jelas Kepala BPBD Kota Pasuruan, Samsul Hadi.

Saat petugas BPBD datang, ular sanca yang seperti ketakutan bersembunyi di sisi atas lemari baju. Bermodal tongkat penangkap ular, butuh 30 menit bagi petugas untuk mengevakuasi ular dari balik lemari. Ular sanca yang gesit sempat membelit petugas. Namun banyaknya personel ular itu kemudian dimasukkan ke dalam karung.

baca juga : Diduga Masuk Mesin Produksi, Karyawan PT Maltex Tewas

"Saat ini ular masih di Mako. Kami belum membahas langkah selanjutnya. Untuk penemuan ular sebelumnya, kita serahkan kepada para komunitas untuk dipelihara. Prinsipnya, setiap mengevakuasi ular, kita pastikan ular itu tidak mati," tandasnya.

 


(ADI)