Tandukan Dramatis, Persebaya Tekuk Madura United

Alie Sesay menjadi pahlawan Persebaya di laga melawan Madura United/lib Alie Sesay menjadi pahlawan Persebaya di laga melawan Madura United/lib

BALI: Persebaya Surabaya berhasil meraup tiga poin setelah mengalahkan Madura United 2-2 dalam lanjutan Liga 1 di Stadion I Wayan Dipta, Bali, Senin malam, 28 Februari 2022. Gol penentu kemenangan Persebaya lahir di masa injury time.

Persebaya memulai laga dengan baik. Mereka mampu unggul cepat ketika memasuki menit kedua berkat gol Bruno Moreira. Madura United baru bisa menyamakan skor pada menit ke-28 lewat penalti Beto Goncalves.

Penalti diberikan setelah kiper Ernando Ari dianggap melanggar Fadilla Akbar di kotak terlarang. Skor imbang 1-1 membuat kedua tim tampil lebih berhati-hati.   Hingga turun minum skor tidak berubah.

Persebaya memulai babak kedua dengan baik. Mereka menebar ancaman pada menit ke-54, tapi tandukan Arsenio Valpoort dari jarak dekat masih melenceng.

BACA: Persik Bungkam Arema Lewat Tendangan Bebas Cantik

Madura United membalas ancaman tersebut pada menit ke-62. Namun kali ini sundulan Beto dari jarak dekat mampu dimentahkan Ernando.

Persebaya kembali mengancam gawang Madura United pada menit ke-72. Tapi tembakan Taisei Marukawa mampu diredam Hong Jeong-Nam.

Ketika laga tampak akan berakhir imbang, Alie Sesay muncul sebagai pahlawan Persebaya. Golnya pada masa injury time memastikan The Green Force menang atas Madura United.

Tambahan tiga angka membawa Persebaya kembali bersaing dalam perebutan gelar juara Liga 1. Bajol Ijo berada di peringkat empat dengan 54 angka dari 28 laga. Sedangkan Madura United terpaku di posisi 13 dengan 30 poin dari 26 pertandingan.

Susunan pemain:
Madura: Hong; Djin, Aryanto, Jaime, Sasongko (Nurcahyo 51'); Gatra, Berlian, Ariyadi, Jaja, Akbar; Beto

Persebaya: Ari; Setiawan (Koko 75'), Sesay, Ridho, Adi (Sokoy 65'); Irianto (Kambuaya 75'), Ferdinan, Slamat; Marukawa, Valpoort (Arif 58'), Bruno

 


(TOM)

Berita Terkait