Ini Jadwal Indonesia Vs Timor Leste di FIFA Matchday

Timnas Indonesia siap hadapi Timor Leste (Foto / Istimewa) Timnas Indonesia siap hadapi Timor Leste (Foto / Istimewa)

SURABAYA : Timnas Indonesia akan melawan Timor Leste di laga uji coba FIFA Matchday 2022. Laga ini menjadi kesempatan Indonesia untuk menambah poin ranking FIFA. Laga pertama akan berlangung hari ini, Kamis 27 Januari 2022, di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Bali mulai pukul 19.00 WIB. Pelatih timnas Indonesia Shin Tae-yong membawa 27 pemain di laga uji coba ini.

Sama seperti Piala AFF 2020, Coach Shin banyak mengandalkan pemain muda. Namun pada laga ini, pemain yang berkarier di luar negeri seperti Egy Maulana Vikri, Witan Sulaeman, Asnawi Mangkualam hingga Elkan Baggot tak dibawa. Gantinya, Shin memanggil 8 pemain baru. Kedelapan pemain ini juga tergolong masih muda.

Mereka ialah Muhammad Adi Satryo (kiper, Persik Kediri), Achmad Figo (fullback kanan, Arema FC), Bayu Fiqri (fullback kanan, Persib Bandung) dan Terens Puhiri (winger, Borneo FC). Lalu ada Sani Rizki (gelandang, Bhayangkara FC), Marselino Ferdinan (gelandang, Persebaya Surabaya), Ronaldo Kwateh (penyerang, Madura United) dan Muhammad Rafli (penyerang, Arema FC).

Baca Juga : 2 Kali Bobol di Menit Akhir Lawan Persiraja, Apa Kata Pelatih Persela?

Shin Tae-yong mengatakan langkah ini dilakukan sekaligus sebagai persiapan jelang Piala AFF U-23. Dalam ajang itu, kemungkinan Indonesia juga tak diperkuat pemain abroad. "Untuk AFF U-23, kami harus melihat pertandingan nanti bagaimana. Untuk dapatkan prestasi terbaik, saya dan pemain akan bekerja keras untuk persiapkan dengan baik,” kata Shin Tae-yong.

Laga lawan Timor Leste ini akan digelar dua kali pada Kamis 27 Januari 2022 dan Minggu 30 Januari 2022. Kemenangan dalam laga ini sangat berarti untuk memperbaiki ranking FIFA.

 


(ADI)

Berita Terkait